Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Masih Potensialkah Bisnis Internet Dalam Beberapa Tahun Kedepan?

Bisnis Internet kini menjadi sebuah trendz mark bisnis di beberapa dekade terakhir ini, saya yakin semua setuju dengan pernyataan ini. Buktinya, perkembangan bisnis Internet kini sudah semakin pesat dan kian menjamur di kalangan masyarakat kita.

Dari mulai yang hanya sekedar berjualan produk dan jasa secara online, atau yang mengikuti konsep bisnis Internet sejati seperti affliate marketing, dropshipper, ataupun bisnis Internet yang memanfaatkan periklanan sepeti Blogger, youtuber dan juga menjadi selebgram.

Semua, kini sudah bukan hal asing lagi di kalangan masyarakat kita, dan sudah banyak yang menjalani profesi tersebut.dan sudah banyak yang sukses dan menjani sebagai fulltime pengusaha online.

Maka tak heran, jika sahabat yang baru berkeinginan akan timbul pertanyaan di dalam hati sahabat, apakah masih potensial bisnis Internet kedepan? Dan apakah tidak terlambat memulai bisnis Internet saat ini.

Untuk menjawab semua itu, maka kita harus melihatnya dari beberapa aspek tentang bisnis Internet itu sendiri, seperti :
Bisnis Internet

1. Aspek pasar

Dilihat dari aspek pasar, Bisnis Internet memiliki jangkauan yang sangat luas bahkan bisa di bilang tak terbatas, karena bisa menjangkau seluruh pelosok Indonesia bahkan seluruh dunia, asalkan disana ada koneksi internet.

Dilihat dari aspek pasar ini maka sangat jelas bahwa sampai kapanpun bisnis Internet ini masih sangat potensial. Karena aspek jangkauan pasar merupakan hal yang sangat penting dalam suatu bisnis, untuk mendukung pemasaran dan perkembangan bisnis tersebut.
Baca juga : Alasan saya memilih kerja online sebagai blogger di bandingkan yang lainnya

2. Aspek Modal

Dalam suatu bisnis, modal memiliki peranan yang sangat fital, karena banyak yang menyerah untuk menjadi pebisnis dengan alasan tidak memiliki modal ini.

Nah, kalau kita lihat bisnis Internet dari aspek modal ini, ada banyak sekali bisnis Internet tanpa modal atau dengan modal yang relatif kecil, maka sangat jelas dari aspek Modal pun bisnis Internet masih sangat potensial.

3. Aspek waktu dan fleksibilitas

Dari aspek waktu dan fleksibilitas, maka sangat jelas bisnis Internet lebih unggul dari bisnis konvensional, karena bisnis Internet memiliki waktu yang lebih fleksibel dan bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja, bahkan sembari bekerja sekalipun.

Sehingga dengan memulai bisnis Internet maka kita bisa mualai belajar bisnis sedini mungkin, tanpa mengganggu waktu pekerjaan utama kita, baik senabagai karyawan, buruh, ataupun pedagang bisa memulai bisnis Internet tanpa terkendala.

4. Aspek resiko

Kita lihat dari aspek resiko, maka bisnis Internet bisa dibilang memiliki resiko yang relatif kecil, karena bisa dimulai dengan tanpa modal atau hanya sedikit modal asalkan kita bisa memilih bisnis Internet dengan konsep bisnis yang tepat.

Namun jika kita salah melangkah, bisnis Internet bisa memiliki resiko yang tinggi karena terkadang banyak oknum oknum yang tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan bisnis Internet untuk memeroleh keuntungan pribadi.

Tapi selama kita dalam jalur yang tepat, maka resikonya terbilang kecil di bandingkan bisnis offline.
Artikel terkait : Macam macam bisnis online yang terpercaya dan menguntungkan

5. Aspek keuntungan

Yang terakhir, dilihat dari aspek keuntungan, maka bisnis Internet jelas sangat potensial karena terbukti sudah banyak melahirkan para miliarder miliarder baru, bahkan ada beberapa diantara mereka yang berusia muda.

Di Indonesia sendiri  sudah banyak contoh contohnya, sebut saja seperti yasa singgih, laksita, eka lesmana, andrew darwis dll.

Kalau di internasional lebih banyak lagi sepetu mark zuckerberg sang pendiri Facebook, atau orang Terkaya di dunia saat ini yakin jeff bezos yang merupakan pemilik dari amazon. Com.

Kesimpulan:

Dalam beberapa tahun kedepan bisnis Internet Masih lah sangat potensial jika dilihat dari beberapa aspek di atas, karena memilki banyak keunggulan di bandingkan bisnis konvensional. Terbukti jika sekarang banayak juga para pengusaha yang mengonlinekan bisnisnya untuk mengikuti perkembangan ini.

Jadi untuk yang sahabar baru saja ingin memulai bisnis internet sekarang, maka tidak ada kata terlambat, asalkan sahabat mau belajr dan menggelutinya dengan benar.