Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mencari Peluang Usaha Baru Yang Menguntungkan Di Sekitar Kita

Mencari Peluang Usaha
Mencari peluang usaha baru sebenarnya tidaklah sesulit mencari jarum di dalam jerami. 

Hanya saja !!

Sering kali seseorang kesulitan untuk mencari peluang usaha baru tersebut, karena faktor dari internal dirinya sendiri yang tidak mau membuka diri dan mengamati lingkungan sekitarnya yang sebenarnya begitu banyak peluang usaha baru yang bisa dikembangkan.

Atau bisa juga karena rasa takut akan kegagalan yang berlebihan, ataupun masalah keterbatasan modal juga sering menjadi alasan alasan klasik yang menghambat seseorang untuk bisa mencari peluang usaha baru di sekitarnya.

Tentu hal ini sangat memprihatinkan, mengingat memulai bisnis adalah salah satu jalan menuju sukses dan menggapai masa depan yang lebih baik, di bandingkan selamanya kita hanya tergantung dengan orang lain, baik itu menjadi buruh ataupun bekerja di perusahaan.

Dan lagi kalau sahabat jeli melihat, ada banyak sekali peluang peluang usaha baru yang ada di sekitar kita, yang bisa dimulai dengan modal kecil namun bisa kita jadikan bisnis untuk masa depan, baik itu yang sifatnya bisnis jangka panjang ataupun bisnis jangka pendek yang potensial.

Lantas Bagaimana Cara Mencari Peluang Usaha Tersebut?

Sahabat nggak perlu khawatir, karena kami sudah menyiapkan beberapa cara mencari peluang usaha yang cukup ampuh yang bisa sahabat praktekkan.
cara mencari peluang usaha


1. Mencari Peluang Usaha Dengan Memberdayakan Usaha Yang Sudah Ada 

Maksudnya?

Misalnya di daerah sahabat ada suatu produk hasil karya penduduk sekitar yang sudah cukup populer dan sukses di pasaran, namun masih memiliki beberapa kekurangan, seperti kurangnya memanfaatkan teknologi internet sebagai pemasaran.

Maka ini bisa menjadi suatu peluang usaha bagi sahabat dengan membuat toko online khusus memasarkan produk produk tersebut, dengan sistem kerja sama bagi hasil ataupun menjadi seorang reseller.

Dengan cara tersebut, sahabat tidak perlu khawatir masalah modal, karena sifanya sahabat hanya memasarkan dan menjual kembali, menarik bukan?



2. Mencari Peluang Usaha Sampingan Di Komunitas Lingkungan Sahabat

Contohnya, Jika sahabat tinggal di lingkungan nelayan ataupun petani, maka sahabat bisa mencoba untuk menjadi tengkulak ataupun penampung dari hasil tangkapan mereka yang bisa sahabat jual kembali ke rumah makan, restoran, sea food dll.

Namun tentunya sahabat jangan sampai mengambil keuntungan yang  terlalu besar, karena mengingat masyarakat nelayan dan petani juga terkadang sedikit kesulitan dalam hal tangkapan dan hasil panen.

3. Amati Peluang Usaha Yang Paling Potensial Di Daerah Sahabat

Maksudnya?

Sahabat bisa melakukan riset kecil kecilan dengan mengamati semua peluang usaha yang ada di daerah sahabat, kalau bisa jangan sampai di lewatkan satupun.

Amati pelaung usaha jenis apa saja yang paling laris dan dimanati di daerah sahabat, amati juga peluang usaha mana saja yang sudah turun termurn bertahan, maka dari situ bisa sahabat simpulkan bahwa jenis peluang usaha tersebut cukup potensial di daerah sahabat.

Selanjutnya maka sahabat bisa membuka usaha di bidang tersebut, namun dengan konsep yang berbeda tentunya, sehingga bisa menarik perhatian lebih dari masyarakat.

Seperti facebook cotohnya, sejatiinya dia bukanlah ide baru, melainkan penyempurnaan ide dari friendster dan hi5 yang lebih dulu muncul, namun pada kenyataanya yang sukses adalah facebook, karena datang dengan konsep yang jauh lebih baik dan sempurna.

Inila yang saya maksudkan, untuk memulai suatu bisnis itu tidaklah harus dari sesuatu yang benar benar baru, melainkan bisa juga dari sesuatu yang sudah ada dan kita sempurnakan, atau yang lebih di kenal dengan ATM ( amati tiru dan modifikasi ).

Baca juga :Usaha sarapan pagi omset 25 juta perbulan

4. Mencari Peluang Usaha Baru Dari Internet

Selanjutnya, sahabat bisa juga mencari inspirasi peluang bisnis dari internet, tentang usaha yang belum ada di sekitar sahabat, namun memiliki potensi yang cukup potensial untuk di kembangakan di kampung sahabat.

Karena biasanya di internet ada banyak sekali inspirasi usaha yang terkadang tidak kita temukan di daerah kita, seperti usaha cuci helm merupakan peluang usaha baru yang masih sangat jarang, namun memiliki potensi besar, mengingat hampir semua pengendara motor pasti menggunakan helmt, informasi tersebut saya dapatkan dari internet.

Atau seperti pemuda asal madiun yang mengembangkan usaha sarapan pagi dengan label " rice good" juga bisa menjadi inspirasi buat sahabat yang ingin mengembangkan usaha di bidang kuliner.

Kalau sahabat rajin membaca dan berselancar internet, maka saya yakin sahabat bisa menemukan usaha yang cocok untuk di terapkan di kampung sahabat.

Demikianlah cara mencari peluang usaha baru yang ada di sekitar kita bagi pemula, semoga bisa bermanfaat.


5. Mencari Peluang Usaha Baru Dari Daerah Lain

Cara ini sangat efektif, karena terkadang banyak usaha yang sudah ada di daerah lain namun belum kita temukan di kota kita, untuk itu, jika sahabat ingin menemukan usaha baru, maka sahabat harus bisa meluangkan waktu untuk bisa mencari inspirasi usaha dari daerah daerah lain, terutama daerah perkotaan besar seperti jakarta, surabaya ataupun semarang yang tentu ada banyak sekali inspirasi usaha disana.


6. Mencari Peluang Usaha Rumahan Dari Sebuah Masalah

Seperti yang sudah pernah saya bahas sebelumnya, bahwa sebenarnya itu di dalam sebuah masalah itu ada peluang usaha yang bisa di kembangkan jika kita jeli dalam melihatnya

Karena sebenarnya di dalam sebuah masalah tersebut masyarakat memerlukan solusi yang jika kita bisa menemukannya itu bisa menjadi bisnis yang sangat besar,

Lebih lanjut bisa sahabat baca artikel saya sebelumnya : contoh masalah menjadi peluang usaha